Ojek Online dan Marketplace Siap Diluncurkan di Serui ! Relawan TIK Cari Dukungan

SAIRERINEWS.COM – Relawan Teknologi Informasi dan Komunikasi (Relawan TIK) Provinsi Papua telah menggandeng platform aplikasi transportasi online Kururio untuk dijalankan di Serui, kabupaten Kepulauan Yapen.

Aplikasi ojek online dan juga jual beli barang/ makanan secara Cash on Delivery (COD) bernama Kururio adalah aplikasi karya Relawan TIK.

Mark Imbiri selaku developer menyampaikan bahwa aplikasi telah siap diluncurkan di Serui, namun terkendala dukungan.

“Kami telah siap, tapi kami kekurangan dukungan. Baik itu dukungan finensial dan dukungan mitra. Aplikasi ini sangat baik untuk kemajuan Yapen pada era digitalisasi saat ini karena akan membantu masyarakat tapi juga menjadi lahan pendapatan tambahan bagi usaha-usaha milik masyarakat yang ada di Serui” tutur Mark Imbiri, Selasa 11/3/2025.

Mark yang adalah senior Relawan TIK menyampaikan bahwa aplikasi ini dapat membantu dan menertibkan alur transportasi. Tak hanya itu, aplikasi ini membuka peluang bagi usaha-usaha masyarakat Yapen untuk menjual luas serta dapat dipesan kapan saja sesuai ketersediaan barang atau makanan yang dijual.

“Ada beberapa fitur yang tersedia dalam aplikasi yang kami kembangkan ini. Ada driver untuk ojek motor atau mobil dan sejenisnya, ada juga Marketplace untuk makanan dan usaha kecil lainnya. Hingga ada fitur jual pulsa dan pembayaran lainnya.” jelas Imbiri.

Mark berharap ada pihak-pihak yang melirik untuk dapat menjalankan aplikasi ini, sehingga kemajuan Kepulauan Yapen dari sisi digital meningkat.

“Saya berharap ada pihak-pihak yang peduli akan karya anak bangsa ini, apalagi didalamnya ada anak Papua, anak Serui seperti saya yang diberikan kemampuan untuk mengembangkan aplikasi ini. Kalau di daerah lain bisa, kenapa kita tidak ? Karena dengan adanya kemajuan seperti ini, kebutuhan akan internet akan menjadi desakan tersendiri. Dengan begitu, distrik dan kampung yang membutuhkan aplikasi ini otomatis tuntutan internet wajib di perhatikan oleh pemerintah pusat, provinsi dan kabupaten” tutupnya. (*)

error: Konten dilindungi !!!