SAIRERINEWS.COM – Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Pekabaran Injil (PI) ke 170 tahun, 5 Februari 2025 akan dilakukan dalam ibadah di pulau Mansinam.
HUT PI yang diagendakan Sinode Gereja Kristen Injili (GKI) di Tanah Papua setiap tahun di pulau Mansinam ini, akan di hadiri 4.490 orang jemaat.
Data yang dihimpun hingga tanggal 2 Februari 2025 kemarin, sebanyak 4.490 orang telah tiba di Manokwari untuk mengikuti perayaan ibadah 5 Februari, Rabu besok.
Diperkirakan akan melonjak lebih, karena 4.490 adalah murni warga GKI di Tanah Papua yang telah tiba di Manokwari. Sedangkan dari denominasi gereja lain belum terdata, juga undangan kepada denominasi dan agama lain yang pastinya akan hadir.
Juga, jumlah akan melonjak karena warga yang terdata akan membawa keluarga dan sanak-saudara untuk hadir beribadah.
Kepala Biro TIK Sinode GKI Di Tanah Papua, Pnt.Ronny Berotabuy dalam menyampaikan bahwa agenda HUT PI Ke-170 Tahun di Tanah Papua akan berlangsung pada tanggal 5 Februari 2025 dan saat ini terhimpun 4.490 orang jemaat siap hadiri ibadah tersebut.
“Ya, hingga Senin 3 Februari data yang telah kami himpun ada 4.490 orang jemaat GKI yang telah tiba di Manokwari. Jumlah ini akan terus naik, pasalnya keluar, sanak-saudara pasti akan ikut hadir. Juga dari denominasi gereja lain dan tamu undangan” tutur Ronny Berotabuy kepada Saireri News, 3/2/2025.
Ibadah pekabaran injil besok akan terlaksana dibawah sorotan tema “KESELAMATAN TELAH BERLANGSUNG BAGI SUKU-SUKU BANGSA DI TANAH PAPUA” (Roma 11:11b )
Sub Tema : MEMBANGUN KESEHATIAN DALAM MEWUJUTKAN MISI ALLAH BAGI KESELAMATAN, KEADILAN, KESEJAHTERAAN DAN KEDAMAIAN DI TANAH PAPUA. (Roma 11: 1-24) (*)