Berkunjung ke Serui, Komisi Barramundi Nasional Sebut Hatchery Ikan Baramundi PT Yamase Akan Berproduksi

SAIRERINEWS.COM – Hatchery atau tempat penetasan ikan Baramundi (kakap putih) milik PT. Yapen Maju Sejahtera (Yamase) kabupaten Kepulauan Yapen kembali di genjot agar dapat berproduksi skala bisnis.

Hatchery milik Yamase yang berada di jalan baru Kabuaena, merupakan tempat penetasan Baramundi dengan teknologi modern ke 3 di dunia.

MENJELANG PILKADA 27 NOVEMBER 2024
[wpcdt-countdown id="13070"]

Hal ini di katakan oleh Imam Kadarisman selaku praktisi perikanan Budidaya, serta Ketua Komisi Baramundi Nasional saat berkunjung langsung ke Serui.

Di lansir dari  website pemerintah Kepulauan Yapen, Imam Kadarisman mengatakan bahwa awalnya dirinya pesimis bahwa di kabupaten Kepulauan Yapen memiliki satu fasilitas budidaya perikanan yang modern, namun setelah meninjau langsung ke Hacherry PT Yamase, rasa pesimis pun langsung hilang karena menurutnya Hacherry ini adalah yang modern dan hanya 3 di dunia yaitu yang terdapat di Norwegia, di Ukraina, serta di Indonesia yang berada di kabupaten Kepulauan Yapen.

“Ternyata sebetulnya permasalahannya secara teknis minor, dari mulai indukan kemudian sarana dan sumber daya manusia” ujar Imam.

Terkait permasalahan indukan ikan baramundi telah di lakukan seleksi dan di harapkan pada bulan Februari 2024 ini sudah ada hasil seleksi indukan tersebut.

Sementara dari segi manajemen teknis, akan di lengkapi dengan standar operasional prosedur, dari segi SDM akan ditingkatkan profesionalisme dan kedisiplinan dan sarana prasarana hingga saat ini berjalan dengan baik.

Darinya juga melihat sejumlah masyarakat telah melakukan kegiatan budidaya dan hal ini perlu di lanjutkan sehingga kegiatan budidaya ini mampu menjadi prioritas dan mampu mensejahterakan warga.

Dari pertemuan ini dirinya menilai bahwa ada dukungan yang luar biasa dari pejabat Bupati terkait dengan regulasi dan kebijakan yaitu bagaimana cara mengembangkan budidaya perikanan menjadi skala industri di kabupaten Kepulauan Yapen.

Penjabat Bupati Kepulauan Yapen, Welliam Manderi dalam kesempatan pertemuan bersama Komisi Baramundi Nasional, menyampaikan bahwa dengan kedatangan tim komisi baramundi nasional ini dapat memberikan nilai positif keberlanjutan penanganan mulai dari pembibitan, pembenihan sampai dengan pemasarannya.

Lebih lanjut di jelaskannya dari teknis oleh tim komisi baramundi nasional, bahwa ada potensi besar pembibitan induk yang ada saat ini, dan ini yang sedang di kembangkan hingga dengan pakannya juga ungkap nya.

Dirinya menjelaskan bahwa dari pertemuan ini juga dapat memberikan informasi bagaimana untuk tetap mengembangkan Hacherry karena potensi yang menjanjikan sehingga bagian ini perlu di seriusi. tutur Pj Bupati. (*)

Sumber : kepyapenkab.go.id

error: Konten dilindungi !!!