Berikut KPU yang Mendapatkan Penganugerahan KPU Provinsi Papua Award Tahun 2023

SAIRERINEWS.COM –  KPU Provinsi Papua melaksankan kegiatan Konsolidasi Daerah dan Malam Penganugerahan KPU Provinsi Papua Award Tahun 2023. Bertempat di Hotel Horizon Ultima Entrop Jayapura, 13-15 Desember 2023.

Kegiatan ini dibuka oleh Steve Dumbon Ketua KPU Provinsi Papua di dampingi Anggota dan Sekretaris.

MENJELANG PILKADA 27 NOVEMBER 2024
[wpcdt-countdown id="13070"]

Steve mengatakan kegiatan ini bertujuan agar KPU Kabupaten/Kota dalam proses tahapan yang tinggal H-60 menuju hari pencoblosan tetap solid dalam bekerja sehingga Pemilu 2024 sukses.

Steve juga memberikan selamat kepada KPU Kabupaten/Kota yang menerima penghargaan dalam malam penganugerahan ini.

Menurut Steve penganugerahan ini sebagai bentuk apresiasi KPU Provinsi Papua kepada KPU Kabupaten/Kota yang sudah bekerja sebaik mungkin dalam tahapan Pemilu 2024.

  1. Satker Terbaik dalam Pengelolaan Logistik Tahun 2023 – KPU Kabupaten Waropen
  2. Satker Terbaik dalam Pelaporan Tepat Waktu Tahun 2023 – KPU Kabupaten Sarmi
  3. Satker Terbaik dalam Pengerjaan Data Pemilih Tahun 2023 – KPU Kabupaten Supiori
  4. Satker Terbaik dalam Pelaporan Kinerja Tahun 2023 – KPU Kabupaten Sarmi
  5. Satker Terbaik dalam Pengelolaan Kehumasan, Media Sosial dan Bakohumas Tahun 2023 – KPU Kabupaten Biak Numfor
  6. Satker Terbaik dalam Penerapan Implementasi Hukum Tahun 2023 – KPU Kabupaten Sarmi
  7. Satker Terbaik dalam tata Kelola SDM Tahun 2023 – KPU Kabupaten Mamberamo Raya
  8. Satker Terbaik untuk IKPA Tahun 2023 – KPU Kabupaten Waropen

Hadir dalam kegiatan ini Perwakilan Pangdam XVII/Cenderawasih, Perwakilan Kapolda Papua, Kepala PTUN, Kejaksaan Tinggi dan Kepala KPPN Jayapura. (*)

 

error: Konten dilindungi !!!