Tingkatkan Kapasitas Staf, Bawaslu Yapen Hadirkan Diskusi 1 Jam Bersama Relawan TIK

SAIRERINEWS.COM – Sekretaris Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kepulauan Yapen, Agung Sismanto hadirkan Relawan Teknologi Informasi dan Komunikasi (Relwan TIK) provinsi Papua.

Agung menyampaikan bahwa Bawaslu Yapen menghadirkan Relawan TIK, guna memberikan tambahan ilmu kehumasan kepada stafnya, sebagai bentuk nyata pengembangan kapasitas.

MENJELANG PILKADA 27 NOVEMBER 2024

Kegiatan sederhana dengan takjuk ‘Satu Jam Bersama Bawaslu’, di buka langsung oleh ketua Bawaslu Hofni Mandripon, S.Pd, bertempat di kantor Bawaslu jalan KPR Serui, 24/10/2023.

“Sebagai ketua Bawaslu saya mengharapkan kegiatan sederhana ini dapat menambah bobot dalam pengembangan kapasitas staf sekretariatan. Terimakasih kepada Relawan TIK Papua yang mau memberikan pengetahuan tambahan kepada staf terutama dalam bidang kehumasan” tuturnya sembari membuka kegiatan.

Hadir sebagai pemateri Relawan TIK Papua, Yoseph M. Imbiri, S.I.Kom. Dalam diskusi tersebut Relawan TIK memberikan materi terkait peran publik relations atau kehumasan dalam peran organisasi penyelenggaran pemilu.

“Relawan TIK sudah banyak membantu penyelenggara pemilu. Peran humas sangat penting dalam menjaring, menyerap aspirasi masyarakat dan membangun relasi. Untuk itu menagement humas dari Bawaslu Yapen perlu ditingkatkan lagi” ucapnya saat memberikan materi.

Hal senada juga ditambahkan oleh Agung Sismanto. “Staf Bawaslu cukup cekatan, hingga diskusi bersama Relawan TIK akan menambah kapasitas lebih lagi kepada staf. Saya tekankan staf harus punya keinginan kuat dan terus aktif koordinasi. Pemilu di depan mata, kami siap suksesi bersama-sama dengan fungsi pengawasan” tambahnya.

Dalam diskusi ini juga Sekretaris Bawaslu memberikan semangat bagi staf yang cekatan membuat flayer dari kegiatan tersebut.

Hadir juga anggota Bawaslu Yapen, Herold Max Jandeday selaku Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa bersama seluruh staf sekretariatan Bawaslu Yapen. (*)

 

error: Konten dilindungi !!!