Lantiknya Pj Bupati Yapen, Nur Bennur Harap Semua Pihak Dukung Pemerintah dan Suksesi Pemilu

Achmad Nur Bennu

SAIRERINEWS.COM – Salah satu Tokoh Nusantara kabupaten Kepulauan Yapen, Achmad Nur Bennu menyambut baik keputusan Menteri Dalam NegeriĀ  yang melantik Welliam Manderi, sebagai Penjabat Bupati Kepulauan Yapen.

Pelantikan berlangsung di kantor Gubernur, dok 2 Kota Jayapura oleh Penjabat Gubernur Papua, Muh. Ridwan Rumasukun atas nama Mendagri, Selasa 17 Oktober 2023 kemarin.

Pelantikan Welliam Manderi, bagi Nur Bennu merupakan seorang birokrasi yang tepat. Bagi Nur Bennu, Pj Bupati Manderi pastinya akan menjalankan roda pemerintahan dengan baik di Yapen, sesuai dengan setahun masa kerja.

“Sebagai salah satu tokoh Nusantara yang mendiami pulau panjang Kepulauan Yapen, saya menghimbau kepada seluruh masyarakat nusantara agar mendukung penuh pemerintah dan juga sukseskan pemilu 2024 mendatang” pintah Nur Bennu.

Kepada wartawan di Kota Jayapura, Nur Bennu juga mengucapkan terimakasih banyak kepada Pj Bupati sebelumnya Cyfrianus Yustus Mambay.

“Kami masyarakat mengucapkan terimakasih kepada Pj Bupati Mambay yang mana telah melaksanakan tugasnya selama setahun. Kiranya pa Mambay selalu sehat dan sukses pada kerjanya semula sebagai staf Gubernur Papua” ucapnya.

Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Nur Bennu juga berharap masyarakat, partai politik, penyelenggara pemilu dapat bersatu padu mensukseskan pemilu bersama Pj Bupati Welliam Manderi.

“Sebagaimana salah satu tugas penting Pj Bupati adalah suksesi pemilu, maka saya juga berharap turut serta peran masyarakat, baik Orang Asli Papua bahkan kami nusantara. Suksesnya pemilu 2024, melahirkan pemimpin yang baik, maka rakyat juga baik dan sejahtera, itu harapan saya” tutupnya. (*)

error: Konten dilindungi !!!