Puncak HUT Panjawi Yapen ke 40 Tahun, Dukcapil Yapen Buka Layanan Adminduk Gratis

SAIRERINEWS.COM – Suksesi Hari Ulang Tahun (HUT) Panjawi ke 40 tahun, kabupaten Kepulauan Yapen, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) ikut serta membuka pelayanan gratis kepada masyarakat.

Bertempat di lapangan trikora (Alun-alun) Serui, stan pelayanan dukcapil Yapen menerima setiap masyarakat yang ingin berkonsultasi dan mendapat layanan administrasi kependudukan (adminduk). Sabtu, 23/9/2023.

Administrasi Kependudukan (Adminduk) adalah rangkaian kegiatan penataan dan penertiban dalam penertiban dokumen dan data kependudukan melalui Pendaftaran Penduduk, Pencatatan Sipil, Pengelolaan Informasi penduduk serta pendayagunaan hasilnya untuk pelayanan publik dan Pembangunan sektor lain.

Masyarakat Yapen yang ingin berkonsultasi dan mendapat pelayanan dapat langsung ke stan Dukcapil Yapen, pelayanan Gratis.

Tak hanya itu, dukcapil Yapen juga menyarakan kepada masyarakat agar dapat terus mengunjungi website layanan www.dukcapilyapen.id untuk mendapatkan petunjuk tentang pelayanan kependudukan dan pencatatan sipil.

Paguyuban Masyarakat Jawa di Serui atau Panjawi dalam HUT ke 40 ini telah menyelenggarakan beragam kegiatan seperti karnaval keberagaman Budaya, lomba-lomba dan hiburan rakyat.(*)

 

error: Konten dilindungi !!!