Atasi “Manusia Bertopeng” Pj Bupati Yapen Himbau Masyarakat Waspada dan Aktif Melapor ke Kepolisian

Pj Bupati Yapen, Cyfrianus Yustus Mambay,S.Pd.,M.Si.

SAIRERINEWS.COM – Masih dalam kewaspadaan terkait maraknya informasi penculikan anak, awal bulan Februari 2023 masyarakat Serui dihebohkan lagi dengan kejadian yang menimpa seorang guru honorer di SD Cina Tua.

Diketahui, guru honorer yang menjadi tumpuan keluarga dan 4 anaknya, mengalami pembacokan dari orang tidak dikenal (OTK) didalam rumahnya, minggu 5 Februari 2023 kemarin.

Penganiayaan berat tersebut, membuat korban harus mengalami cacat namun beruntung korban dapat dilarikan ke rumah sakit dan mendapat pertolongan serius.

Ulah OTK yang bermodus “Manusia Topeng” menebar aksi pengancaman ke kompleks-kompleks, membuat masyarakat diselimuti ketakutan. Mereka harus ekstra hati-hati, terutama yang sering melakukan perjalanan dan aktivitas malam hari.

Menyikapi hal tersebut, Penjabat Bupati Kepulauan Yapen Cyfrianus Yustus Mambay, menghimbau kepada, Kepala Distrik, Lurah, Kampung dan RT/RW untuk melakukan patroli atau piket malam di wilayahnya masing-masing, pasalnya OTK terus masih melakukan aksi kejahatannya dengan menakuti warga.

“Orang tua, keluarga dan semua warga tingkatkan kewaspadaan, hati-hati jika berpergian keluar rumah dan pastikan pintu, jendela rumah dalam kondisi aman, terutama pada waktu jam istirahat di malam hari,” ujar Pj Bupati.

“Semua kepala kampung, lurah, kepala distrik, RT/RW lakukan patroli malam atau piket malam, orang tua, keluarga dan semua warga tingkatkan kewaspadaan, hati-hati jika bepergian keluar rumah dan pastikan pintu, jendela rumah dalam kondisi aman. Pada waktu malam harus tingkatkan kewaspadaan terutama saat istirahat malam. Anggota keluarga sudah harus berada di dalam rumah pukul 20.00 malam” imbuh Pj Bupati Yapen.

Satuan keamanan Polres Kepulauan Yapen dan Kodim 1709/ YAWA juga telah melakukan patroli keamanan, sehingga diharapkan bagi warga masyarakat dan stakeholder, adanya kerjasama untuk saling menjaga kamtibmas di wilayahnya masing-masing.(*)

Sumber Kutipan : Humas Yapen

error: Konten dilindungi !!!